Senin, 17 Desember 2018

Hingga langit benar benar gelap

Aku tak pernah menunggu kapan kau hadir
Karena Aku tak pernah tau kapan kau akan tiba
Aku tak pernah bertanya pada siapapun tentang mu
Karena aku tak tau dimana akan menemukanmu
Namun bukan berarti aku tak pernah berharap
Bukan berarti aku tak menyadari akan hal bahwa...
yang aku tunggu yang aku cari akan aku temukan
jika saja aku berhenti mencari....
.
.
Sementara menikmati secangkir kopi ~hingga langit benar benar gelap~

Sementara untuk selamanya


Rasa yang pernah kurasa ternyata hanya sementara
Terkadang manis membuat tawa tak henti
Adapula pahit yang membuat sulid menahan tetesan air mata
termenung dalam sepi bukannlah caraku menyelesaikannya
Sementara kau sadar jika rasa adalah sebuah kiasan
maka tak perlu ada penyesalan penuh drama
biarlah sebuah rasa berlalu di telan waktu
sampai kita mampu menciptakan rasa baru
sebuah rasa yang bukan hanya untuk sementara
namun, sementara untuk selamanya.

Selasa, 11 Desember 2018

Tentang bahagia


Tentangmu disana
Aku ingin mengungkapkan sebuah rasa
Rasa yang telah lelah ku tahan
Mungkin melalui kata-kata sederhana
Mendoakanmu dengan sebaik-baik cara
Berharap kau mengenalnya sebagai sebuah rasa
Rasa bahagia yang akan selalu menemanimu di sisa usia.

By : Maulana Lubis


Jumat, 30 November 2018

Apa yang dimaksud dengan saham LQ 45 dan apa yang menjadi kriteria ?

Indeks LQ 45 menggunakan 45 emiten yang dipilih berdasarkan pertimbangan likuiditas dan kapitalisasi pasar, dengan kriteria-kriteria yang telah ditentukan.

Faktor-faktor di bawah ini dipergunakan sebagai kriteria suatu emiten untuk dapat masuk dalam perhitungan indeks LQ 45 adalah:
  1. Telah tercatat di BEI minimal 3 bulan.
  2. Aktivitas transaksi di pasar reguler yaitu nilai, volume dan frekuensi transaksi.
  3. Jumlah hari perdagangan di pasar reguler.
  4. Kapitalisasi pasar pada periode waktu tertentu.
  5. Selain mempertimbangkan kriteria likuiditas dan kapitalisasi pasar tersebut di atas, akan dilihat juga keadaan keuangan dan prospek pertumbuhan perusahaan tersebut.
Indeks LQ 45 dihitung setiap enam bulan oleh divisi penelitian dan pengembangan Bursa Efek Indonesia.



Rabu, 21 November 2018

PENGERTIAN DIVESTASI

Divestasi adalah pengurangan beberapa jenis aset baik dalam bentuk finansial/keuangan atau  barang, atau dapat pula disebut sebagai penjualan dari bisnis yang dimiliki oleh perusahaan, Ini adalah kebalikan dari investasi pada aset baru. Perusahaan yang melakukan divestasi didasarkan pada beberapa motif.
Menurut Wikipedia, divestasi adalah pengurangan jenis aset baik dalam bentuk finansial atau barang dari bisnis yang dimiliki oleh sebuah perusahaan.

Dari definisi diatas, dapat kita tarik pemahaman Divestasi, Divestasi adalah kebalikan dari investasi. Investasi terjadi ketika sebuah perusahaan membeli sejumlah aset yang diharapkan dapat memberikan keuntungan yang lebih besar di masa yang akan datang. Sementara itu, divestasi adalah pengurangan jenis aset yang dimiliki oleh sebuah perusahaan.

Ada empat motif bagi perusahaan untuk melakukan divestasi, diantaranya:
  1. Melakukan divestasi atau menjual bisnis yang bukan merupakan bagian dari bidang operasional utamanya, yaitu dengan alasan ingin berfokus pada area bisnis terbaik yang dapat dilakukannya.
  2. Keinginan untuk memperoleh keuntungan dari penjualan perusahaan.
  3. Adanya keyakinan bahwa nilai perusahaan akan meningkat setelah di divestasi,
  4. Unit bisnis atau perusahaan tersebut  tidak menguntungkan lagi secara keseluruhan.
Semakin jauh unit bisnis yang dijalankan dari core competence perusahaan, maka kemungkinan gagal dalam operasionalnya semakin besar. Peristiwa ini adalah kebalikan dari investasi pada aset baru perusahaan, walaupun hal ini tidak berlaku umum. Oleh  sebab  itu, sebelum perusahaan melebarkan sayapnya pada bisnis baru yang berada di luar core bisnis utama, perusahaan di tuntut untuk memiliki pertimbangan yang matang.

Kebanyakan perusahaan melebarkan sayapnya dengan dimulai pada bisnis yang terkait. Setelah berhasil, baru mengembangkan diri pada bisnis yang masih memiliki hubungan terkait walaupun sudah jauh tetapi saling mendukung. Setelah berhasil pada bisnis tersebut, baru perusahaan dapat memutuskan untuk melebar pada bisnis yang tidak terkait sama sekali. Tentunya dengan pertimbangan yang matang.

Perusahaan dapat menyusun bisnis rnereka dengan cara yang lebih baik, dan dengan kecepatan yang lebih besar pada saat perusahaan mendapati bahwa bisnis tertentu tidak sesuai dengan visi strategis perusahaan yang  telah berubah. Suatu akuisisi yang bersifat predator dan diikuti oleh pelepasan aset, bukan menjadi satu-satunya mekanisme yang memungkinkan untuk melakukan pemindahan aset bagi perusahaan yang dapat mengolah potensi mereka secara penuh.

Perusahaan-perusahaan yang sudah siap sudah cukup peka untuk mengetahui apabila bisnis tertentu dalam portofolio mereka telah mempertahankan tujuan bisnis  strategis. Perusahaan juga dapat menggunakan mekanisme penarikan modal untuk memperbaiki nilai bisnis mereka, dan karena itu perusahaan dapat menghindar agar tidak jatuh ke dalam pelepasan aset.
Proses dan Metode Divestasi

Beberapa perusahaan menggunakan kecanggihan teknologi untuk memfasilitasi proses divestasi yang mereka lakukan di beberapa divisi.

Mereka mempublikasikan informasi tentang divisi yang akan mereka jual di website resmi mereka, dan dapat dilihat oleh perusahaan lain yang tertarik untuk membeli aset tersebut.

Divestasi dapat dilakukan dengan beberapa cara, diantaranya:

1. Penjualan
Tipe paling umum dari kegiatan divestasi adalah penjualan sebuah divisi, unit bisnis, segmen atau sekelompok aset ke perusahaan lain. Pembeli pada umumnya (namun tidak selalu) membayar tunai.

Beberapa alasan mengapa metode penjualan menjadi salah satu pilihan ketika melakukan divestasi.

  • Penjualan aset adalah pertahanan terhadap pengambilalihan yang tidak bersahabat.
  • Penjualan aset memberikan dana tunai untuk perusahaan yang dilikuidasi.
2. Spin-Off
Dalam spin-off perusahaan induk mengubah sebuah divisi menjadi entitas yang terpisah dan membagikan saham entitas tersebut kepada pemegang saham perusahaan induk.

Spin-off berbeda dengan penjualan karena dua alasan berikut ini:

  • Perusahaan induk tidak memperoleh dana tunai dari spin-off.
  • Pemegang saham awal dari divisi yang dipisahkan adalah sama dengan pemegang saham induk.
3. Carve-out
Dengan carve-out, perusahaan induk merubah sebuah divisi menjadi entitas yang terpisah dan kemudian menjual saham entitas tersebut kepada masyarakat.

Umumnya pemegang saham perusahaan induk mempertahankan kepemilikan mayoritasnya di entitas baru tersebut.

4. Tracking stock
Perusahaan induk menerbitkan tracking stock untuk “menelusuri” kinerja divisi tertentu dalam perusahaan. Misalnya, jika tracking stock membagikan dividen maka jumlah dividennya akan bergantung pada kinerja divisi.

Divisi yang memiliki tracking stock tetap menjadi bagian dari perusahaan induk meskipun sahamnya diperdagangkan secara terpisah dengan perusahaan induk.

Dampak Divestasi Terhadap Kinerja Perusahaan

1. Perusahaan Menerima Kas Hasil Divestasi (Dampak Jangka Pendek)

Sejumah uang tentu akan diterima oleh perusahaan yang melakukan divestasi aset.
Uang hasil dari penjualan aset tersebut kemudian akan dibukukan ke dalam Laporan Keuangan, di mana dalam Laporan Laba Rugi, penjualan aset biasanya masuk ke dalam pos Penjualan Lainnya (Other Income), sehingga akan meningkatkan Laba Bersih.
Demikian pula, Arus Kas dari Kegiatan Investasi menjadi positif dengan masuknya Kas dari hasil divestasi.

2. Rebalancing Pada Neraca Keuangan

Ketika perusahaan melakukan divestasi lini bisnis usaha, perusahaan juga akan “menyerahkan” sejumlah nilai aset kepada perusahaan yang membeli lini bisnis usahanya tersebut, sehingga aset akan berkurang.
Namun di sisi lain, utang yang dibawa perusahaan juga akan “diserahkan” kepada perusahaan yang melakukan take over, kecuali dinyatakan berbeda dalam kontrak antara kedua belah pihak.

3. Perusahaan Kehilangan Potensi Pendapatan (Dampak Jangka Panjang)

Dampak jangka panjang yang akan dialami perusahaan adalah hilangnya potensi pendapatan di masa depan setelah divestasi, walaupun perusahaan sudah menerima sejumlah uang atas penjualan dan utang perusahaan menjadi berkurang.


Prof. Dr. Kamaludin, SE., MM. Karona Cahya Susena, SE., MM. dan Berto Usman, SE., M.Sc. 2015. Restrukturisasi, Merger & Akuisisi. Bengkulu : Cv. Mandar maju.

https://www.finansialku.com/divestasi-adalah/





Minggu, 18 November 2018

Segmen Operasi dalam Laporan Keuangan Tahunan

Karakteristik

Segmen operasi adalah suatu komponen  dari entitas:
  1. Yang terlibat dalam aktivitas bisnis yang mana memperoleh pendapatan dan menimbulkan beban (termasuk  pendapatan  dan beban terkait dengan transaksi dengan komponen lain dari  entitas yang sarna),
  2. Hasil operasinya dikaji ulang secara reguler oleh pengambil keputusan operasional untuk membuat keputusan  tentang  sumber daya yang dialokasikan  pada segmen tersebut dan menilai kinerjanya,  dan
  3. Tersedia  informasi keuangan  yang dapat dipisahkan
Segmen operasi dapat terlibat dalam aktivitas bisnis yang belum menghasilkan pendapatan, sebagai contoh operasi permulaan (start-up) dapat menjadi segmen operasi sebelum memperoleh pendapatan.

Karakteristik diatas dapat diterapkan pada dua atau lebih  komponen yang tumpang tindih yang mana para manajer bertanggung jawab. Struktur tersebut terkadang mengacu pada bentuk organisasi matriks. Sebagai contoh, pada  sejumlah entitas, sejumlah manajer bertanggung jawab atas produk dan jasa yang berbeda dan lintas negara, yang mana manajer lain bertanggung jawab atas wilayah geografis tertentu.
Pengambil keputusan operasional secara reguler mengkaji ulang hasil operasi atas kedua komponen tersebut, dan informasi keuangan tersedia untuk keduanya. Dalam situasi tersebut, entitas menentukan mana komponen yang merupakan segmen operasi dengan mengacu pada prinsip utama.

Ketentuan

Laporan keuangan terdiri (PSAK 4) atas laporan keuangan konsolidasian (PSAK 65) atau laporan keuangan tersendiri sebagai lampiran dari laporan keuangan konsolidasian dari entitas induk dalam ruang lingkup PSAK ini, maka informasi segmen hanya disyaratkan  pada  laporan keuangan konsolidasian. Entitas yang tidak disyaratkan untuk menerapkan Pernyataan ini memilih untuk  mengungkapkan informasi tentang segmen yang tidak mematuhi Pernyataan ini, maka entitas tersebut  tidak mendeskripsikan  informasi tersebut sebagai informasi segmen.

Segmen operasi dilaporkan dengan cara yang konsisten dengan pelaporan internal yang diberikan kepada pengambil keputusan operasional. Dewan Direksi merupakan pengambil keputusan operasional yang bertanggung jawab untuk mengalokasikan sumber daya dan menilai kinerja segmen operasi dan membuat keputusan strategis.

Prinsip Utama

Entitas mengungkapkan informasi yang memungkinkan pengguna laporan keuangan untuk mengevaluasi sifat dan dampak keuangan dari aktivitas bisnis yang mana entitas  terlibat dan lingkungan ekonomik di mana entitas beroperasi.








Akuisisi Perusahaan

Penggabungan usaha adalah istilah umum yang meliputi semua bentuk penggabungan entitas bisnis yang sebelumnya terpisah. Penggabungan seperti ini disebut akuisisi (acquisition) ketika suatu perusahaan memperoleh Aset produktif dari entitas bisnis lain dan mengintegrasikan aset-aset tersebut ke dalam operasinya. Penggabungan usaha juga disebut akuisisi ketika suatu perusahaan memperoleh pengendalian operasi atas fasilitas produksi entitas lain dengan memiliki mayoritas saham berhak suara yang beredar. Perusahaan yang diakuisisi tidak perlu dibubarkan, tetapi perusahaan tersebut tidak memiliki eksistensi lagi.

Istilah merger dan konsolidasi sering digunakan sebagai sinonim dari akuisisi. Akan tetapi, legalitas dan akuntansinya berbeda. Merger memerlukan pembubaran semua entitas yang terlibat kecuali satu entitas. Sementara konsolidasi memerlukan pembubaran semua entitas bisnis yang terlibat dan membentuk perusahaan baru.

Merger terjadi ketika sebuah perusahaan baru dibentuk untuk mengambil alih semua operasi dari entitas bisnis lainnya dan entitas itu yang dibubarkan. Misalnya, Perusahaan A membeli aset Perusahaan B langsung dari Perusahaan B secara tunai, dengan aset lainnya,  atau dengan sekuritas Perusahaan A (saham, obligasi, atau wesel). Penggabungan usaha ini disebut akuisisi, bukan merger kecuali Perusahaan B dibubarkan. Altematif lain, Perusahaan A dapat membeli saham Perusahaan B secara langsung dari para pemegang saham Perusahaan B dengan tunai, dengan aset lain, atau dengan sekuritas Perusahaan A. Akuisisi ini memungkinkan Perusahaan A mengendalikan operasi atas aset-aset perusahaan B. Akuisisi ini tidak akan memberikan Perusahaan A kepernilikan hukum atas aset-aset kecuali Perusahaan A memperoleh semua saham Perusahaan B dan mernilih untuk membubarkan Perusahaan B (sekali lagi, suatu merger).

Konsolidasi terjadi ketika sebuah perusahaan baru dibentuk untuk mengambil alih aset dan operasi dari dua atau lebih entitas bisnis yang terpisah, dan entitas yang sebelurnnya terpisah tersebut dibubarkan. Misalnya, Perusahaan D, sebuah perusahaan yang baru dibentuk, dapat memperoleh aset bersih Perusahaan E dan F dengan mengeluarkan saham secara langsung kepada Perusahaan E dan F.  Pada kasus ini, Perusahaan E dan F dapat terus mempertahankan saham Perusahaan D untuk memberikan manfaat kepada para pemegang sahamnya (akuisisi), atau Perusahaan E dan F dapat mendistribusikan saham Perusahaan D kepada para pemegang saham dan Perusahaan E serta F dibubarkan (konsolidasi). Pada kedua kasus tersebut, Perusahaan D memperoleh kepernilikan atas aset-aset Perusahaan E dan F.




Privatisasi dalam Perusahaan

Privatisasi adalah penjualan saham persero baik secara sebagian maupun seluruhnyakepada pihak lain dalam rangka meningkatkan performa dan nilai perusahaan, memperbesar manfaat bagi Negara dan Masyarakat.





Elemen Risiko dalam Pasar Saham

Istilah Risiko yang digunakan oleh  para analis keuangan adalah konsep yang berbeda dari probabilitas-probabilitas yang digunakan untuk menghasilkan nilai sekarang yang diharapkan dari sebuah bisnis. Risiko dalam konteks ini adalah bahwa besarnya pengembalian aktual akan menyimpang dari besaran pengembalian yang diharapkan (variabilitas atau volatilitas pengembalian investasi).

Risiko dapat ditemui dimana-mana, dalam kerangka konseptual ilmu ekonomi bersikap hati-hati terhadap risiko tidak berarti seorang investor tidak bersedia untuk mengambil risiko. Hal yang perlu diketahui dalam analisis investasi adalah mengambil seluruh kemungkinan hasil negatif dan positif kemudian menjumlahkannya dengan memberi bobot tertentu pada tiap kemungkinan hasil tersebut berdasarkan probabilitasnya.


Dalam kasus pasar saham, kita tidak akan pernah dapat mengurangi risiko hingga ke titik nol. Hal ini dikarenakan pasar sendiri memiliki tingkat risiko dasar yang berasal dari risiko-risiko yang mempengaruhi seluruh saham yang disebut dengan beta. Istilah beta digunakan sebagai ukuran tentang sejauh mana profil risiko tertentu berbeda dari pasar secara umum.

Dengan demikian Investasi pada dsasarnya mengandung dua unsur, yaitu imbal hasil (return) dan risiko (risk). Dalam kondisi ini risiko yang tinggi akan di kompensasi oleh return yang tinggi, dan sebaliknya. agar dapat melakukan investasi dengan proforma portofolio investasi yang optimal, kita harus mengetahui faktor-faktor apa saja yang perlu dipertimbangkan saat memutuskan untuk masuk ke dalam dunia investasi, termasuk investasi dalam bentuk pelaksanaan strategi merger, akuisisi dan konsolidasi.

Picture by:
http://reliance-life.com/oneclick/?p=960

Kamis, 15 November 2018

Teknik membuat Laporan Arus Kas (Cash Flow)

Berawal dari nge'cek kerjaan Junior, ternyata masih banyak yang gak bisa buat laporan arus kas, masih banyak juga yang gak paham, gak tau unsur-unsur laporan arus kas, dan banyak lagi deh. Dan akhirnya saya memutuskan buat tulisan sederhana mengenai Laporan Arus Kas, mengenai pengertian, unsur unsur arus kas dan beberapa jenis transaksi yang terkait klasifikasi aktifitas dalam laporan arus kas.


Sebagaimana yang kita tau, laporan arus kas adalah salah satu bagian dari isi dalam unsur laporan keuangan.  Sebelumnya kita sudah tau kan apa aja isi dari Laporan keuangan?

Oke, sedikit saya bahas lagi, laporan keuangan itu terdiri dari beberapa laporan yang diantaranya adalah: 
  1. Laporan Posisi Keuangan
  2. Laporan Laba Rugi dan Penghasilan Komprehensif lain
  3. Laporan Perubahan Ekuitas
  4. Laporan Perubahan Arus kas
  5. Catatan Atas Laporan Keuangan
Nah itulah unsur-unsur dari laporan keuangan, sangat sederhana bukan ? Kan Cuma ada 5 aja bagiannya, ya gak susah lah yaa…yaa klo masih ngerasa susah, buat mudah aja, kalimat yang suka saya gunain klo lagi ngobrol "Make it simple"., so, jangan dipersulit, oke.

Oke, kali ini saya mau coba ngejabarin apa itu pengertian laporan arus kas, yang beberapa saya ambil dari pengertian PSAK, dan pemahaman sendiri berdasarkan pengalaman saja dan cara pemisahan akun dalam pengelompokan ke masing-masing aktifitas dalam laporan arus kas untuk pembuatan atau menyusun laporan arus kas.

Tujuan dibuatnya Laporan Arus Kas adalah:

Informasi tentang arus kas entitas berguna dalam menyediakan  pengguna laporan keuangan dasar untuk menilai kemampuan entitas dalam menghasilkan  kas dan setara  kas serta menilai kebutuhan entitas untuk  menggunakan arus kas tersebut. Dalam proses pengambilan  keputusan ekonomik oleh pengguna mensyaratkan evaluasi kemampuan entitas dalam menghasilkan kas dan setara kas serta kepastian perolehannya.

Melihat dari tujuan tersebut, kita sudah dapat menggambarkan bagaimana cara membuat atau menyusun laporan arus kas, logika dasar yang kita ambil adalah dari kata "Kemampuan entitas dalam menghasilkan kas dan setara kas serta  menilai kebutuhan  entitas untuk  menggunakan  arus kas tersebut", jadi dengan kata lain, laporan arus kas adalah laporan yang berisi tentang bagaimana cara mendapatkan uang kas dan untuk apa saja uang kas tersebut kita keluarkan, mudahnya lagi, bagaimana proses masuknya dan bagaimana proses keluarnya kas tersebut. Tugas kita hanya memisahkan dari segi aktivitasnya saja.

Dalam Laporan Arus Kas, terdapat tiga aktifitas diantaranya, Aktifitas Operasi, Aktifitas Investasi dan Aktifitas Pendanaan, dimana di masing-masing aktifitas terdapat unsur penerimaan dan pengeluaran kas. Setiap aktifitas arus kas yang masuk maupun keluar harus di klasifikasikan ke dalam tiga aktifitas tersebut. Pada dasarnya,  entitas/perusahaan membutuhkan kas dengan alasan yang sama meskipun terdapat perbedaan dalam aktivitas penghasil pendapatan utama (revenue-producingactivities). Entitas membutuhkan kas untuk melaksanakan usahanya, melunasi kewajibannya, dan membagikan dividen kepada investor. Oleh sebab itu entitas/perusahaan menyajikan laporan arus kas.

Jika digunakan dalam kaitannya dengan laporan keuangan lain, maka laporan arus kas dapat menyediakan informasi yang memungkinkan pengguna untuk mengevaluasi perubahan dalam aset neto entitas, struktur keuangannya  (termasuk  likuiditas  dan solvabilitas) dan  kemampuannya untuk mempengaruhi jumlah serta waktu arus kas dalam rangka penyesuaian  terhadap keadaan dan peluang yang berubah. Informasi arus kas berguna untuk menilai kemampuan entitas dalam menghasilkan kas dan setara kas dan memungkinkan pengguna mengembangkan model untuk menilai dan membandingkan nilai  kini arus kas masa depan dari berbagai entitas. Informasi tersebut juga meningkatkan daya banding pelaporan kinerja operasi berbagai entitas  karena dapat meniadakan dampak penggunaan perlakuan akuntansi yang berbeda terhadap transaksi dan peristiwa yang sama.

Informasi arus kas historis sering digunakan sebagai indikator dari jumlah, waktu dan kepastian arus kas masa depan. Informasi arus kas historis juga berguna untuk meneliti ketepatan dari penilaian masa lalu  atas arus kas masa depan dan dalam menguji hubungan antara profitabilitas dan arus kas neto serta dampak perubahan harga.


Format Laporan Arus Kas

Aktivitas Operasi: Jumlah arus kas yang timbul dari aktivitas operasi adalah indikator utama untuk menentukan apakah operasi entitas telah menghasilkan arus kas yang cukup untuk melunasi pinjaman, memelihara  kemampuan  operasi entitas, membayar dividen, dan melakukan investasi baru tanpa bantuan sumber pendanaan dari luar. Informasi tentang komponen spesifik atas arus kas operasi historis adalah berguna, dalam hubungannya dengan informasi lain, dalam memprakirakan arus kas operasi masa depan.


Aktivitas Investasi: Pengungkapan  terpisah  arus kas yang timbul  dari aktivitas  investasi adalah penting karena  arus kas tersebut  mempresentasikan sejauh mana pengeluaran yang telah terjadi untuk sumber  daya yang diintensikan untuk  menghasilkan penghasilan dan  arus  kas masa depan. Hanya  pengeluaran yang  menghasilkan pengakuan atas aset dalam  laporan posisi keuangan yang memenuhi syarat untuk diklasifikasikan sebagai aktivitas investasi.


Aktivitas Pendanaan: Pengungkapan terpisah atas arus kas yang timbul dari aktivitas pendanaan adalah penting karena berguna untuk memprediksi klaim atas arus kas masa depan oleh para penyedia modal entitas.


Klasifikasi aktifitas pada laporan arus kas diatas merupakan transaksi umum atau wajar yang sering kita jumpai dalam kegiatan usaha normal sebuah Entitas/Perusahaan. Meskipun berbeda jenis usaha sebuah Perusahaan, semestinya tidak jauh berbeda pengelompokan tiap-tiap transaksinya, intinya, jika kita paham konsep dari masing-masing klasifikasi aktifitas tersebut maka kita juga dapat dengan mudah mengelompokan transaksi yang ada dalam laporan keuangan Entitas/Perusahaan tersebut.

Mudah kan...?

Sekian, sampai berjumpa di Materi selanjutnya....

Sumber: 

PSAK 2
Pengalaman sebagai Auditor Eksternal


Selasa, 13 November 2018

Hujan kah atau hujatan kah ?

Hujan kah atau hujatan kah ?

Kini musim pun mulai berganti

rasanya kemarau sudah puas menyapa di tanahku ini
lambat melambat mulai pergi perlahan dengan tenang

Bulan bulan penghujung tahun kini tlah tiba

merambat perlahan membawa kabar gembira
mulai ditandai dengan tiupan angin yang sejuk dan
membawa gumpalan awan hitam yang mulai menutupi langit
diselingi  dengan auman sang gemuruh yang lantang..
saat itu tak ada yang lebih bahagia selain tanah dan pepohonan

tanah berkata; cepatlah segeralah turunkan air hujanmu itu wahai awan...


sambut teriakan pepohonan pada awan; ayolah cepat, tunggu apalagi, aku sudah menunggu saat saat ini cukup lama...tunggu apa lagi..


Tak lama sang hujan pun turun perlahan rintik demi rintik berjatuhan

namun tak banyak, hanya sebagai tanda...tak lama hujan berkata; tak adakah yang lebih bahagia selain engkau wahai tanah dan pepohonan ?



pepohonan tercengang dengan pertanyaan itu,

namun tanah sadar akan hal itu
iya berkata, barusan aku masih mendengar manusia riuh gaduh berlari sambil menghujat hujan.

pepohonan tercengang mendengarnya..


Pict by:
http://www.beritainspiratif.com/filosofi-hujan-hujan-turun-karena-bumi-membutuhkan/

Senin, 08 Oktober 2018

Tanah Tandus atau Hujan Lebat ?

Kini puisi tentang hujan sudah tak syahdu lagi di dengar. puisi tentang hujan sudah tak merdu lagi meski di lantunkan dengan penuh penghayatan dalam..kini hujan sudah tak semenarik sedia kala di musim musim penghujan ini, bahkan tak sedikit orang yang bergumam dengan turunnya hujan dan sesekali mengumpat kecil dalam hati dengan raut wajah yang tak bersahabat sembari berlari mencari tempat bernaung...

namun ada yang sangat bahagia dengan sangat sangat bahagia menunggu tiap tetesan hujan yang jatuh dari langit, bak barmain dengan tiap hentakan tetesannya menghapus debu yang kian menebal dan retakan yang kian melebar dan dalam, yaa siapa lagi jika bukan tanah yang sudah letih menunggu akan hujan sementara musim musim panas terik kian lama menjama......

Sempat tanah berfikir kala hujan tak kunjung tiba saat itu, apa hujan sedah tak mau lagi berkawan dengan ku, ahh.. tidak hujan tak mungkin berfikir sesederhana itu, hujan adalah sosok yang wibawa dan berjiwa besar..iya sangat tahu masih banyak yang merindukan kehadirannya..

sementara tanah masih bertanya tanya, hujan pun menyapa dan bertanya, kenapa kau begitu gusar ? tanya hujan...** hujan menegaskan bahwa, kau tak perlu takut dan ragu.... sementara aku pergi aku tahu ada saatnya kau perlu matahari karena sinarnya mampu membuatmu menjadi kuat

dan kembali Hujan mengatakan, aku pun tahu, kau adalah sosok yang sangat gagah dan penyabar kala orang orang terus menginjak injakmu, bahkan kau tetap sabar kala dirimu dilapisi oleh bebatuan yang berat....**tegas hujan...

kembali tanah bertanya...apakah ada yang lebih sabar dari ku di musim musim kering ?

namun hujan hanya diam, iya hanya mengucapkan selamat berpisah sementara....

dan tanah pun sadar, mungkinkah Hujan yang paling sangat sabar...? "tanya tanah dalam hati.


Picture by:




Kamis, 04 Oktober 2018

Kembali dengan cerita



Bukan tentang..

Seberapa tinggi puncak yang kau pijak
Seberapa jauh kau melangkah
Seberapa banyak kaki kau menapak
Seberapa berat tas yang kau bawa
Seberapa mahal perlengkapan yang kau bawa

Namun..

Seberapa banyak cerita yang akan lo bawa saat kembali


Merbabu , 12 Mei 2018



Senin, 24 September 2018

Terbawa Arus atau Mengikuti Arus ?


Tentu aku akan tenang jika aku berlayar di arus yang tenang
Santai menikmati keindahan sekitar sungai yang sejuk dan indah
menghirup udara yang dingin sejuk sesekali terdengar saut menyaut kicauan burung
dari selah selah pepohonan nan rindang ada juga yang terbang rendah sambil bernyayi
tentu sangat bahagianya hati jika bisa terus seperti itu...

Namun Arus sungai tak selamanya tenang, gejolak demi gejolak siap menunggu di depan
Burung burungpun akan lelah jika terus bernyanyi
tentu mereka akan pergi mencari makan untuk hidupnya dan keluarganya
Udara nan sejuk pun akan segera berganti dengan panas teriknya matahari
Tentu akan ada yang berubah di tiap waktu yang berlalu

begitupun Arus ini..mulai menguat tajam dengan arah yang tidak beraturan
sesekali terhentuk batu jika tak pandai mengayuh dayung
tentu aku tak sanggup mengayuh dayung sendiri di tengah arus yang mulai galak
Sementara lengan ku mulai lelah maka akan berhenti sejenak untuk istirahat
namun perahu ini akan tetap berjalan terbawa arus, kini arus mulai menguasai arah perahu ku
Tentu aku tetap berusaha mengelak kayuh walau berat
Karena aku masih belum melihat ujung dari perjalanan ini
dan jangan tanya kemana tujuanku, tentu ke arah yang lebih baik

dan sementara perahu melaju terbawa arus dan arah yang kupertahankan
Tentu aku mulai berfikir dan bertanya
haruskah aku berjalan terbawa arus, atau mengikuti arus ?
atau ikuti arusnya tapi tidak terbawa arus ?

Indragiri Hulu, 04 Oktober 2018

Angin di penghujung September


Senin pagi
Masih pagi dan nampaknya langit terlihat cerah bersinar
Sementara mataku masih terlalu berat untuk menangkap sinarmu
Sesekali ku pejam mata karna berpapasan langsung dengan silau cahayamu
Terlihat rapuh namun rentan terjatuh terlihat tegar meski tak berakar

Namun pagi tetaplah pagi
Yang sekiranya pasti berganti waktu siang dan malam
Saut menyaut tiupan angin yang silih berganti entah dari mana mulainya
yang ku tau pagi ku selalu sama walau hari berganti
Selalu diawali dengan campuran serbuk kopi gula dan di banjiri air panas secukupnya

Tak pernah berubah selama empat tahun terakhir ini
Mungkin sudah menjadi kewajiban atau bagian rutinitas yang enggan ku rubah
Namun, pagi ini sungguh luar biasa, hari ini ada yang beda dari biasanya
Walau langit cerah angin berhembus tenang mentari bersinar
Namun ada yang lain terasa sepertinya

Ternyata semua ini bukan tentang gejolak alam semesta
Namun tentang sebuah kabar angin
Kabar angin yang serasa memartil kepalaku kepala hingga ujung jari....




Minggu, 23 September 2018

Kepada ~ 2


Kepada waktu yang terus berlalu
Entah sudah berapa banyak cerita ku tulis dalam secarik kertas putih
Tak tau lagi akan seberapa banyak cerita yang akan terjadi lagi
cerita bercampur drama atau drama dalam cerita
yang terbagi dalam suka maupun duka
tetap saja isinya akan menjadi selembaran kertas usang
karena akan kutumpuk tiap kali ada cerita baru terjadi
dan akan ku geletakan dimana ada tempat kosong
penuh bertumpuk dan berdebu dan beberapa berceceran
kali ini aku tak berminat merapikannya
namun aku akan kembali membuat cerita baru
mungkin tak akan ku jadikan tumpukan bersama dengan lembaran yang lalu
namun akan ku bingkai dengan frame agar rapi
dan
Kepada yang ku siratkan dalam ceritaku....
Izinkan ku membingkaimu..



Indragiri Hulu, 04 Oktober 2018

Minggu, 02 September 2018

Hujan penghapus drama


Hanya saja aku menghindari penyesalan yang ku tepiskan dengan rangkaian kata "Jika saja"

Hanya saja aku tak mau terperangkap ke dalam ungkapan takdir atas kesalahan yang tak sengaja ku buat

Sementara waktu ku biarkan terus menerus membunuh sisa umurku,
hingga suatu saat nanti tak ada penyesalan yang ku pikul ketika bersamamu

Sementara kebohongan mu terus mengalir bagai sungai yang di musim hujan bulan Juni,
Aku mulai sadar jika kebohongan itu untuk menutupi kekurangan,
maka pertanyaan ku adalah seberapa banyak kekuranganmu ?
berapa lama kau sanggup seperti itu ? hingga sungai mngeringkah?

Sendiri, biarlah sementara ini sendiri, sebab inilah yang kupilih
tak berarti kesendirianku adalah kesepian yang kurasa
sebab, di keramaian pun aku hanyalah bisa merasakan kebohongan.

Sementara aku sendiri, aku tau hujan sedang berlangsung di luar sana, berharap menghapus semua drama cerita kemarin.





Sabtu, 25 Agustus 2018

Ucapan Selamat

Ada saatnya dimana saya benar benar merasa kagum dan bangga pada sosok orang yang terlanjur mengenalnya sekitar tahun 2007 silam, sosok yang yang tak ramai pendiam bahkan pemalu menurut orang orang, tp pada kenyataannya tidak terlalu begitu kok. Mungkin buat sebagian orang namanya biasa biasa saja, tidak terlalu terkenal, mungkin pernah dikenal hanya saat mendapat suatu kepercayaan menjadi Ketua Umum Senat Mahasiswa periode 2009 - 2010, dan tentunya saya berada didalam kepengurusan dibawah pimpinannya saat itu, begitulah sekilas tentang teman saya yang satu ini yang bernama Hendi, namun akrab di panggil yuss dikarenakan satu alasan yang tak terduga saat itu.

Buat saya dia adalah sosok orang yang telah banyak membantu saya dalam beberapa hal, sedikit saya ceritakan, dia adalah sosok orang yang memperkenalkan saya ke dalam dunia pekerjaan saya saat ini, masih ingat ketika saya minta temenin ngasi tau alamat kantor dia waktu itu, dan dia tidak keberatan ngenterin saya buat ngasi tau alamat lengkapnya, hingga pulangnya mampir dulu ke kantor bapaknya yang gak jauh dari rumahnya, pernah juga waktu saya gak ngerti masalah kerjaan, saya ampe belajar bareng dirumahnya buat ngasi tau gimana caranya dan itu sampe jam 1 malam, dua hal itu yang masih saya ingat sampe sekarang tentang pekerjaan, namun ada juga beberapa cerita lainnya tentang sharing-sharing kehidupan gak jauh masalah wanita tentunya.... nongkrong di Sevel ber2an kayak orang homo juga pernah... yaa begitulah dan masih banyak lagi cerita tentangnya...

Hal yang paling saya kagumi darinya adalah rasa pantang menyerahnya, dan itu yang memotivasi saya untuk tetap kuat dan terus belajar, apalagi pas kita lanjut kuliah S1, dari masuk ber 4 dan sisa ber 2 yang masih lanjut yaitu dia dan saya, disana sosok nya adalah acuan saya agar tetap kuat, bisa dibilang sumber motivasi buat saya, karena dia adalah tipikal yang tidak mau kalah dari saya....hahaha... entah itu hanya bercandaan atau serius, tp hal itulah yang menjadi motivasi buat saya... itulah beberapa Cerita tentangnya, dan masih banyak lagi, dan saya yakin, saya gak akan bisa lupain.

Tibalah saatnya dimana hari itu akan terjadi, hari dimana dia memtutuskan untuk melepas masa lajangnya, Sabtu 25 Agustus 2018 adalah hari dimana iya meng-ikrarkan janji suci, tak ada kata lain yang sanggup saya utarakan selain Ucapan selamat terbaik untuknya, hari yang sangat bahagia untuknya dan di tunggu-tunggu tlah tiba. setelah banyak kisah pahit yang ditelannya, hari itu iya menuai hal manis atas usaha dan jerihpayahnya. Tak banyak harapku tentangnya, semoga dia bisa merajut rumah tangga yang harmonis, bahagia, menjadi keluarga yang sakinah, mawadah dan warohmah, berjalan sebagaimana ajaran islam yang semestinya.


Semoga tulisan ini mewakili ucapan selamat saya kepadanya dan merangkum ucapan terimakasih yang sebelumnya tak sempat saya ucapkan.

Dan sebelum menutup tulisan ini, saya juga berharap semoga kita tetap bisa menjaga hubungan pertemanan ini yang telah dibalut dengan rasa persaudaraan.

Sekian ungkapan singkat


Sabtu, 25 Agustus 2018

Kamis, 23 Agustus 2018

Tiga pemuda dan Kereta malam

Suatu Malam.....

Malam itu cukup cerah seperti malam musim kemarau biasanya Namun ada hal yang saya soroti, bahwa dimalam ini ada perjalanan tiga orang pemuda tanggung yang sedang mencoba membelah angin malam dengan bising mesin kereta api menuju sebuah kota ramai penduduknya tak begitu jauh namun perjalanan ini akan menjadi sejarah yang akan bisa dikenang dan dicertakan kembali dimasa tua kami nanti.....karena, kalo bukan kita yaa siapa lagi ??


Perjalanan malam yang bukannya tanpa sebuah tujuan kami lakukan, setelah sekian lama teman kami yang berinisial yori tidak pernah melakukan perjalanan antar kota adalah sebuah sejarah baru khususnya baginya dan sejarah kami pada suatu saat nanti adalah sebuah perjalanan menuju acara <sakral> yaitu pernikahan Teman kami yang yang berinisial yuss, Berlokasi di daerah Rancaekek (Bandung) dimana prosesi acara tersebut akan berlangsung pada 25 Agustus 2018..


Terlihat biasa dan sudah umum pada sebuah acara pernikahan dimana ada tamu undangan yang hadir di dalamnya, namun buat kami, perjalanan ini adalah hal yang sangat berkesan dimana kami harus meluangkan waktu ditengah padatnya acara pribadi kami sendiri, contohnya Syidiq, seorang ayah anak 1 yang rela meninggalkan istri dan anaknya yang sedang lucu lucunya, dan yori...cukup bernyali karena meninggalkan istrinya yang sedang hamil besar dan rela membuat cuti kerjaan demi hadirnya dalam prosesi acara pernikahan ini, dan saya sendiri...pokoknya adalah yang dikorbankan yaa.....


Terlebih, perjalanan ini adalah perjalanan yang terbilang cukup nekat, kami bertiga yang tidak tau arah jalan kemana setelah turun dari kereta, karena untuk sampai ke Rancaekek tersebut, harus nyambung kereta lagi dan kereta itu kabarnya baru ada pukul 5 pagi, sedangkan kereta kami berangkat dari jakarta pukul 8 malam yang kira-kira tiba di Bandung pukul 11.30 malam...truss abis itu mau kamana...hahaha ....ada yang menyarankan naik grab atau angkot charteran...pasti kami tidak akan mau, yaa secara kami tidak tau jalan, bisa bisa dikerjain nanti...hahaha..intinya semua kami lakukan atas dasar nekat saja, yang penting kami yakin sampai pada tujuan..


oiya saya lupa, seharusnya perjalanan ini dilakukan ber empat, namun apa daya, teman kami yang berinisial vero lebih memilih ujian di kampusnya, yaa kami pun sangat mendukung keputusan beliau, karena iya telah berjanji akan memperbaiki karirnya dengan belajar bersungguh-sungguh dalam kuliahnya dan kehidupannya kelak...Selamat ujian vero...Semangatttttt….

Apa yang kami kejar apa yang kami cari apa yang kami harapkan ???Jawabannya kami rangkum jadi satu saja, Dalam setiap perjalanan pasti akan ada cerita-cerita lucu, aneh dan konyol yang terjadi...nah,, hal itulah yang kami tunggu, karena kejadian apapun yang terjadi dalam perjalanan tersebutlah yang akan selalu kami bawa dan kami ceritakan saat acara kumpul-kumpul nanti....semoga persahabatan kita tetap terjalin hingga tua nanti.....karena kalo enggak, sama siapa lagi kita akan bercerita ???

#kalobukankitasiapalagi



Pengertiaan Saham yang Beredar

Saham yang beredar adalah bagian saham perusahaan yang sudah diterbitkan oleh perusahaan dan sudah memiliki status dimiliki oleh orang perorangan ataupun perusahaan. Istilah saham yang beredar, sama halnya dengan Modal yang di tempatkan dan disetor penuh.

Sebelum itu, kita akan lebih menjelaskan beberapa kategori dari Saham dalam laporan keuangan yang umum terdapat dalam laporan Posisi Keuangan Perusahaan.

Modal dasar adalah seluruh nilai nominal saham Perseroan yang disebut dalam Anggaran Dasar. Modal dasar Perseroan pada prinsipnya merupakan total jumlah saham yang dapat diterbitkan oleh Perseroan. Anggaran Dasar sendiri yang menentukan berapa jumlah saham yang dijadikan modal dasar. Jumlah yang ditentukan dalam Anggaran Dasar merupakan “nilai nominal yang murni”.

PP 29/2016 mengatur bahwa besaran modal dasar PT ini ditentukan berdasarkan kesepakatan para pendiri Perseroan Terbatas.



Modal ditempatkan adalah jumlah saham yang sudah diambil pendiri atau pemegang saham, dan saham yang diambil tersebut ada yang sudah dibayar dan ada yang belum dibayar. Jadi, modal ditempatkan itu adalah modal yang disanggupi pendiri atau pemegang saham untuk dilunasinya, dan saham itu telah diserahkan kepadanya untuk dimiliki.

Modal disetor adalah modal yang sudah dimasukkan pemegang saham sebagai pelunasan pembayaran saham yang diambilnya sebagai modal yang ditempatkan dari modal dasar perseroan. Jadi, modal disetor adalah saham yang telah dibayar penuh oleh pemegang atau pemiliknya.


Mengenai modal ditempatkan dan modal disetor, diatur dalam Pasal 33 UU PT sebagai berikut:
  1. Paling sedikit 25% (dua puluh lima persen) dari modal dasar sebagaimana dimaksud dalam Pasal 32 harus ditempatkan dan disetor penuh
  2. Modal ditempatkan dan disetor penuh sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dibuktikan dengan bukti penyetoran yang sah.
  3. Pengeluaran saham lebih lanjut yang dilakukan setiap kali untuk menambah modal yang ditempatkan harus disetor penuh.
Berikut adalah gambar jika kita ingin mencari saham yang beredar pada IDX




Daftar Penelusuran:

Laporan Keuangan PT Surya Esa Perkasa Tbk

http://www.hukumonline.com/klinik/detail/lt4cd0bd0284a71/perbedaan-modal-dasar--modal-ditempatkan--dan-modal-disetor-pt

https://www.sahamok.com/saham-beredar-dan-saham-yang-diperdagangkan/

http://www.idx.co.id/



Selasa, 21 Agustus 2018

Penilaian (per Share data) : Earning Per Share, Book Value per Share, Price to Earning Ratio dan Price to Book Value.

EPS Earning per Share atau Laba per Saham


Laba per Saham atau dalam bahasa Inggris disebut dengan Earning per Share yang disingkat dengan EPS adalah bagian dari laba perusahaan yang dialokasikan ke setiap saham yang beredar. Laba per saham atau Earning per Share ini merupakan indikator yang paling banyak digunakan untuk menilai profitabilitas suatu perusahaan.

Laba per saham adalah ukuran profitabilitas yang sangat berguna dan apabila dibandingkan dengan Laba per Saham pada perusahaan sejenisnya, Laba per Saham ini akan memberikan suatu gambaran yang sangat jelas tentang  kekuatan profitabilitas antara perusahaan yang bersangkutan dengan perusahaan pembandingnya. Perlu diketahui bahwa perusahaan pembandingnya harus merupakan perusahaan yang bergerak di jenis industri yang sama. Earning per Share atau EPS ini apabila dihitung selama beberapa tahun, maka akan menunjukan apakah profitabilitas perusahaan tersebut semakin membaik atau malah semakin memburuk. Investor biasanya akan menginvestasikan dananya pada perusahaan yang Laba per Sahamnya yang terus meningkat.






Minggu, 19 Agustus 2018

Terimakasih dan Mohon Maaf


Terimakasih dan Mohon Maaf.......
.
.
.
Terimakasih
.
Sebuah ungkapan rasa syukur yang terakumulasi oleh kebahagiaan yang mendalam yang tak sempat aku ungkapan dan mungkin sengaja tak aku ungkapkan, hanya terpendam dalam hati yang telah lama berkecamuk rindu akan sentuhan kasih sayang yang tulus, begitulah ungkapan rasa terimakasih ku padamu, tak sesederhana itu aku mengartikannya untuk mereka yang telah mampu memberikan waktu nya yang sangat berharga untuk ku. Terimakasih yang sangat dalam aku ucapkan pada nya, mungkin aku tak sanggup membayar dalam bentuk rupiah atas apa yang telah kalian berikan untukku, bahkan aku tak bisa menggantinya dengan apapun yang aku miliki, aku tak sanggup mengganti waktu yang telah diberikan sang pencipta padanya yang rela kau habiskan untukku, dan sungguh aku tak sanggup. Mungkin hanya sebuah kalimat ini yang sanggup aku ucapkan pada nya. Terimakasih, Terimakasih, Terimakasih atas seluruh nya. Semoga kebahagian senantiasa berada dalam naungan kehidupan mu dimanapun kapanpun kau berada.
.
.
Mohon maaf
.
.
Sebuah ungkapan kelemahan yang dibalut ketegaran sementara yang sesaat akan hilang jika hujan tiba, maaf hingga saat ini aku masih menegakan kepalaku dengan tegar, hingga kau berhasil mengecapku angkuh, hal yang terus terjadi hingga tak sadar jika jarak sudah cukup luas tercipta.
.
.
Namun aku tetap bersyukur kepada sang waktu yang telah mengajariku tentang kesabaran, bahwa luasnya jarak adalah bukti sejauh mana kita mampu mengukirnya hingga lelah tiba, sampai kita tak sanggup lagi.
.
.
.

Rahasia Perjalanan

Entahlah, begitu banyak yang berubah dalam kehidupanku dalam rentang waktu dua tahun belakangan ini, dari mulai hobi baru, teman baru, pengalaman baru, permainan baru, dan cerita baru bersama waktu yang terbatas dan beberapa hal yang sangat sensitif pun juga menjadi hal yang sangat berat aku lalui dan terpaksa menjadi bagian dalam hidupku. Mungkin telah lama ingin ku tulis beberapa hal yang aku lalui, namun entah dengan kesibukan ku yang semakin bertambah dan waktu yang tetap sama sehingga tak sempat ku tuang cerita tersebut dalam sebuah tulisan, namun aku tak pernah melupakan hal-hal yang pernah aku lalui semuanya masih terkam jelas dalam ingatanku, beberapa melekat erat dalam otakku, sehingga manamungkin aku melupakannya, masih terekam jelas dalam fikiranku.


Seperti nama blog ini yang sudah beberapa kali mengalami revisi, kali ini aku menggantinya dengan nama "Rahasia Perjalanan", bukan tanpa sebab aku mengganti tiap nama nama blog ini, ada beberapa sebab yang membuat aku harus menggantinya, kali ini ku beri nama itu karena, setiap hal yang aku lalui belakangan ini dan atau mungkin yang sebelum sebelumnya, terjadi dan hanya aku yang mengalaminya, menurutku, dan dengan berbagai pengalaman itu ada hal hal yang sangat berkesan yang mungkin hanya aku yang tau, tidak seorangpun yang dapat merasakannya, jika ada yang bilang aku tau, sudah jelas mungkin itu hanya sebuah tanggapan guyonan. Mungkin beberapa orang pembaca juga memiliki rahasia dalam dirinya yang sangat mengesankan hingga membuatnya sangat bahagia merasakannya atau sebaliknya.

Tak terbatas pada sebuah cerita yang aku alami saja, namun beberapa cerita, pengalaman orang orang hebat juga kerap menjadi inspirasi bagiku dalam menjalani kehidupanku. mungkin tak jarang pembaca menemukan rangkaian kalimat atau penggalan cerita yang hampir hampir mirip, serupa namun tak sama yang ku jadikan panutan dalam kehidupanku, dan sengaja ku tulis agar menjadi pedoman dalam kehidupan ku juga. Aku yakin setiap hal baik yang dilakukan akan mendapat sebuah ganjaran yang baik pula, jika satu orang membaca dari satu cerita hingga ada pembaca lain yang membacanya hingga lebih dari satu orang, maka kebaikan tersebut akan terus berkembang, tidak akan putus, maka bayangkan berapa ganjaran kebaikan yang dapat diterima hanya dengan menulis sebuah kebaikan ??

Menulis adalah bukan hobiku, hanya sebuah pelampiasan emosiku sesaat yang kerap terjadi dalam perjalanan hidupku, beberpa inspirasi hadir dikala hal yang tidak aku inginkan dan ingin aku abadikan dalam tulisan yang kiranya aku ingin mengulangnya, aku dapat membaca tulisanku sendiri, dan ada beberapa tentang pelajaran pelajaran yang ada dalam blog ku ini adalah bagian dari pekerjaan ku dan jurusan kuliahku, sengaja ku tulis sebagai pengingat jika suatu saat nanti aku lupa, dan berharap jika ada teman teman pembaca yang membutuhkan bahan bisa mengambil dari apa yang telah aku tulis, seperti yang sebelumnya ku sebut, kebaikan pasti akan mendapat ganjaran yang baik pula.

Begitulah beberapa hal yang ingin aku ungkapkan, sisanya nanti akan ku tulis dalam postingan berikutnya dalam judul yang berbeda.


Terimakasih Pembaca

*Tak banyak yang tau mengenai kehidupanku.